Posteraksi (PSTRKS!) adalah sebuah plan/rencana yang tidak tunggal. Plan A: Sebuah pameran poster dari koleksi Nobodycorp. Internationale Unlimited (Nobodycorp.) dalam ruang eksibisi. Plan B: Sebuah simulasi presentasi koleksi poster Nobodycorp. di ruang publik. Plan C: Pameran koleksi poster Nobodycorp. yang diupayakan oleh publik melalui pengunduhan bebas. Plan D: Pameran online. Plan E: Produksi dan pendistribusian koleksi poster secara massal. Plan F: Dst… dst…
Koleksi poster Nobodycorp. telah mencapai ratusan buah dengan segala macam isu yang diusungnya baik itu isu politik, hak asasi manusia, sosial dan pergerakan. Selama ini poster-poster tersebut didistribusikan secara online melalui jaringan internet dan media sosial. Poster-poster Nobodycorp. berlisensikan Common Creative (BY-NC-ND 3.0) dan dengan bebas untuk dibagikan dan diunduh oleh siapapun. Kemudian banyak diantaranya mengunduh poster-poster itu kemudian dicetak dan di pasang di ruang-ruang publik.
Kini ada keinginan untuk mempublikasikan poster-poster Nobodycorp. itu dengan lebih masif dan terencana. Maka lontaran rencana/plan diatas tercetus dan tersusun. Dari rencana membuat pameran poster di ruang galeri, hingga keinginan pelibatan publik yang lebih luas untuk memproduksi dan mendistribusikan poster-poster itu, atau individu maupun kelompok dapat membuat pameran poster Nobodycorp.-nya sendiri dengan mengunduh dari sumber yang nantinya disediakan, mencetak dan mendisplay di ruang-ruang publik maupun privat.
Pelibatan publik ini adalah titik pusat dari rencana-rencana di atas, ini dikarenakan isu-isu yang diusung dalam poster-poster Nobodycorp. adalah isu-isu publik. Poster secara umum mudah dibuat dan disebarkan. Poster itu menarik dan terjangkau untuk menyatakan pikiran, mengundang debat dan menciptakan diskusi ke segala lapisan masyarakat.
Mari beraksi!
Aku ikut Plan E: Produksi dan pendistribusian koleksi poster secara massal
Mari beraksi, blii.. 😀
Terimakasih atas responnya. Kami siapkan untuk proses lebih lanjutnya, mungkin bisa dimulai pemilihan poster-poster yang ingin diproduksi melalui koleksi poster yang ada. Salam.
Plan D, melalui http://dgi-indonesia.com.
Terimakasih atas minatnya. Sebenarnya pameran dapat segera dilakukan. Bila diperlukan dapat melakukan seleksi dari koleksi poster yang ada. Salam.
Baik, akan kami laksanakan (mungkin bertahap mengingat jumlah materi poster yang cukup banyak), dan kami kabari kembali bila sudah online. Selanjutnya, apakah kami bisa menerima profil dan foto mas Alit Ambara untuk disertakan dalam pameran online ini? Seperti » http://dgi-indonesia.com/dgi-online-exhibition-18-panji-krishna-firman-machda/ atau online exhibition lainnya di situs DGI » http://dgi-indonesia.com/online-exhibition/ (beberapa sedang diedit ulang setelah munculnya kendala teknis yang sangat mengganggu).
Terima kasih dan salam hangat untuk mas Alit Ambara.
Kami telah kirimkan Profil singkat dan fotonya ke inbox Anda. Salam
minat memamerkan online poster-poster anda di page http://www.facebook.com/pages/Galeri-Rupa-Lentera-di-Atas-Bukit-kerjapembebasan/158632180828263
Silahkan bung, tentu kami sangat senang. Terimakasih. salam
Salam Solidaritas Bung,
Mau tanya, apakah boleh unduh poster untuk dicetak di kaos pribadi/kolektif (tidak untuk komersil)?
silahkan.
Silahkan, Posteraksi berlisensi: https://creativecommons.org/licenses/by-nc-nd/4.0/
Deteksi isu pembalakan hutan & pembakaran Lahan di sumatera oleh korporasi – korporasi perkrbunan (Terutama sawit)